Ini Dia Aplikasi Pesan Instan Karya Anak Bangsa Alternatif Pengganti WhatsApp

 
Selain layanan SMS maupun WhatsApp, masyarakat sebenarnya dapat menggunakan aplikasi-aplikasi pesan instan lain karya Anak Bangsa seperti halnya PesanKita, Catfiz Messenger dan Pusat Pesan APUS, bahkan GOJEK.

IPHEDIA.com - Saat ini, pengguna aplikasi berbagi pesan atau Catting sudah banyak diaplikasikan dan digunakan, seperti media sosial Facebook (FB), Instagram maupun WhatsApp.

Berbagai layanan komunikasi melalui jaringan Internet semestinya tidak perlu kuatir apabila salah satu layanan yang mereka gunakan mengalami gangguan.

Selain layanan SMS maupun WhatsApp, masyarakat sebenarnya dapat menggunakan aplikasi-aplikasi pesan instan lain.

Sebut saja, seperti aplikasi pesan instan asal China, We Chat, atau aplikasi pesan instan milik Rusia, Telegram. 

Namun, masyarakat sebaiknya menggunakan aplikasi berbagi pesan instan karya anak negeri demi keamanan dan kepastian layanan.

Sejumlah aplikasi pesan instan milik Indonesia, seperti halnya PesanKita, Catfiz Messenger dan Pusat Pesan APUS. Bahkan, Gojek telah tersedia di toko aplikasi Google Play Store.

Aplikasi pesan instan PesanKita telah dirilis sejak 1 Juni 2017. Aplikasi itu bahkan mendapat pembaruan fitur Kawal Pilpres 2019 pada 12 April 2019. 

Dalam deskripsi aplikasi, PesanKita dapat menampung lebih dari 256 anggota untuk mengikuti percakapan pada setiap grup pengguna.

Aplikasi ini unggul dalam mengirim berkas (file) dengan format apapun, bahkan foto dan video yang dikirim diklaim tidak turun resolusinya. 

Aplikasi PesanKita juga dilengkapi fitur pengatur waktu untuk menghapus pesan secara otomatis setelah dibaca oleh penerima.

Aplikasi dengan bobot 25,49MB itu juga memiliki fitur enkripsi dan pencegah cuplikan layar (screenshot). 

Bahkan, PesanKita telah diunduh lebih dari 10 ribu kali dengan seribu ulasan dan mendapat rating sebanyak 4,3 bintang.

Sementara, Catfiz Messenger telah mengantongi rating 4,2 bintang dengan lebih dari 40 ribu ulasan. 

Aplikasi berbobot 12 MB itu juga telah diunduh lebih dari satu juta kali sejak peluncurannya pada 6 November 2019.

"Catfiz adalah messenger yang ringan tapi hebat, diramu dengan unik, berupa gabungan antara instant messaging, interaksi sosial media, streaming multimedia, dan layanan cloud storage," demikian keterangan aplikasi di Google Play.

Aplikasi Catfiz memiliki fitur menjaga privasi dengan tidak menampilkan nomor telepon dan dapat berbagi file apapun dengan ukuran sampai dengan 500 MB.

Di aplikasi Catfiz, penggunanya bisa memainkan video tanpa harus mengunduh dan kapasitas percakapan grup hingga dua ribu pengguna.

Sementara itu, aplikasi pesan instan Pusat Pesan APUS memiliki fitur unik, yaitu manajemen pesan.

Manajemen pesan tersebut, berupa pengelolaan satu langkah (one stop) semua pesan sehingga pesan tidak tersebar lagi.

Pusat Pesan APUS sedikitnya telah mengantongi rating dengan 4,6 bintang dan 990 ribu ulasan pada 2020 dan jumlah itu tertambah tiap tahunnya. 

Aplikasi dengan bobot 9,5MB itu telah diunduh lebih dari 10 juta kali sejak diluncurkan pada 16 Oktober 2014.

Selain tiga aplikasi tersebut, warganet juga dapat memanfaatkan fitur pesan instan lewat aplikasi Gojek. 

Fitur pesan Gojek berada di halaman muka aplikasi. Fitur berbagi pesan itu berada di bagian bawah, sejajar dengan fitur "Pesanan" dan "Inbox". (as/ip)

Buka Komentar
Tutup Komentar
No comments:
Write comment

Siapapun boleh berkomentar, tetapi dengan cara yang bijaksana dan bertanggung jawab. Berkomentarlah dengan nama yang jelas dan bukan spam agar tidak dihapus. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab individu komentator seperti yang diatur dalam UU ITE (Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik) maupun perundang-undangan yang berlaku.

Back to Top