Spesifikasi dan Harga Wuling Cortez dan Confero

 


IPHEDIA.com - Wuling Cortez CT dan Confero S ACT merupakan varian dari model-model andalan Wuling Motors produsen otomotif asal Tiongkok di segmen multi purpose vehicle (MPV).

Kedua varian ini mengukuhkan komitmen Wuling untuk terus berkembang dan menghadirkan produk yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Cortez CT misalnya, merupakan varian terbaru dari seri Cortez.

Mobil Cortez CT ini dibekali mesin 1.500cc Turbocharger dari Honeywell serta Continuously Variable Transmission (CVT) dari Bosch. Perpaduan antara keduanya, menyajikan pengalaman berkendara yang berbeda.

Sementara, medium MPV juga memiliki fitur lengkap dengan adanya perangkat modern yang ditambahkan seperti One Press Engine Start, Keyless Remote, Keyless Entry, serta Emergency Stop Sign (ESS).

Beralih ke area kabin, Cortez CT tetap menyajikan ruang yang lega dan nyaman dengan konfigurasi 7-seater serta nuansa interior baru yang elegan. Sedangkan, Confero S ACT dilengkapi dengan sistem transmisi e-Clutch yang merupakan teknologi dari Schaeffler.

Inovasi dari transmisi ini diklaim mempermudah pergantian gigi, tanpa kehilangan sensasi mengganti gigi secara manual pada tuas persneling dan efisien dalam perawatan.

Untuk Tipe Confero 1.5 MT Double Blower, harga berlaku OTR Jakarta IDR 143.800.000. Sedangkan, Wuling Cortez 1.5 harga berlaku OTR Jabodetabek IDR 197.800.000, seperti mengutip laman mobil.wuling. (as/ip)
Buka Komentar
Tutup Komentar
No comments:
Write comment

Siapapun boleh berkomentar, tetapi dengan cara yang bijaksana dan bertanggung jawab. Berkomentarlah dengan nama yang jelas dan bukan spam agar tidak dihapus. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab individu komentator seperti yang diatur dalam UU ITE (Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik) maupun perundang-undangan yang berlaku.

Back to Top